Haleyora Power Mempersiapkan 18 Ribu Lebih Petugas Siaga Keandalan Pasokan Listrik Selama Idul Adha 1445 H

Haleyora Power Mempersiapkan 18 Ribu Lebih Petugas Siaga Keandalan Pasokan Listrik Selama Idul Adha 1445 H

JAKARTA  – PT PLN (Persero) selaku holding dari PT Haleyora Power (HP) menetapkan masa siaga keandalan pasokan listrik Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah, selama 3 hari terhitung dari tanggal 16 hingga 18 Juni 2024. Selama masa siaga tersebut, HP mendukung penuh PLN dengan menyiagakan 18.574 petugas yang tersebar di 17 Unit Induk pada PLN Regional Sumatera hingga Regional Jawa, Madura, dan Bali.

Plt Direktur Utama HP, Isral mengatakan bahwa para petugas yang disiagakan telah dilengkapi peralatan kerja dan alat pelindung diri (APD), sehingga siap untuk mengamankan pasokan listrik selama masa siaga.

“Seluruh petugas dalam kondisi siaga untuk mendukung PLN menjaga keandalan pasokan listrik. Alat kerja dan APD juga dalam kondisi baik, sehingga apabila terjadi gangguan atau terdapat masyarakat yang membutuhkan layanan kelistrikan, kami siap membantu,” kata Isral.

Baca Juga

Dukung Industri Lokal, Publika Labs di Wedding Expo Depok24jam

Isral menambahkan, untuk mendukung seluruh petugas siaga tersebut, pihaknya telah menyediakan kendaraan operasional untuk membantu mobilitas petugas.

“1.546 kendaraan roda 4 dan 2.156 kendaraan roda 2 dalam kondisi siap digunakan sebagai kendaraan operasional, untuk membantu mobilitas petugas dalam bekerja,” tambah Isral.

Selain itu, untuk membantu masyarakat pengguna kendaraan listrik yang melakukan perjalanan mudik maupun liburan, HP juga menyiagakan 21 tim yang tersebar 427 lokasi Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU).

"Bagi masyarakat yang melakukan perjalanan mudik maupun liburan menggunakan kendaraan listrik, kami menyiagakan 21 tim di 427 lokasi SPKLU yang akan membantu masyarakat pada saat pengisian daya kendaraannya,” ungkap Isral.



Redaksi

Redaksi

navigasi.co.id adalah media online yang menyajikan berita sektor energi dan umum secara lengkap, akurat, dan tepercaya.

Rekomendasi

Berita Lainnya

Arasoft Perkuat Digitalisasi Pendidikan di Indonesia dengan Teknologi NamoAuthor

Arasoft Perkuat Digitalisasi Pendidikan di Indonesia dengan Teknologi NamoAuthor

Rekrutmen BUMN 2024: Peluang Karir dan Waspada Hoax Pendaftaran

Rekrutmen BUMN 2024: Peluang Karir dan Waspada Hoax Pendaftaran

Prof. Anis Karuniawati: Empat Faktor Utama Penyebab Penyebaran Mikroba Resisten Obat dan Pentingnya Pendekatan One Health

Prof. Anis Karuniawati: Empat Faktor Utama Penyebab Penyebaran Mikroba Resisten Obat dan Pentingnya Pendekatan One Health

Erick Thohir Dorong Pembentukan Bullion Bank untuk Tabungan Emas di Indonesia

Erick Thohir Dorong Pembentukan Bullion Bank untuk Tabungan Emas di Indonesia

Kunjungan Prabowo ke China, Para Konglomerat Indonesia Ikut Dampingi

Kunjungan Prabowo ke China, Para Konglomerat Indonesia Ikut Dampingi