PGN Kembali Dapat Penghargaan Keselamatan Migas dengan JKA 500 Juta
- Kamis, 17 Oktober 2024
Jakarta – Dalam rangka Penganugerahan Penghargaan Keselamatan Migas Tahun 2024, PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) sebagai Subholding Gas Pertamina berhasil meraih 18 penghargaan dalam kategori keselamatan migas. Pencapaian ini mencerminkan komitmen PGN untuk mengutamakan keselamatan kerja dan menjaga jam kerja aman secara maksimal, yang tercatat mencapai lebih dari 500 juta Jam Kerja Aman (JKA) per April 2024.
Penghargaan ini diberikan oleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) melalui Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Migas) sebagai bentuk apresiasi kepada Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) dan Badan Usaha (BU) Minyak dan Gas Bumi yang berhasil menerapkan sistem JKA serta menunjukkan komitmen dalam manajemen keselamatan kerja.
Penyerahan penghargaan dilakukan langsung oleh Menteri ESDM Republik Indonesia, Bahlil Lahadalia, yang didampingi oleh Plt. Direktur Jenderal Migas Kementerian ESDM Dadan Kusdiana dan pejabat lainnya di lingkungan Kementerian ESDM.
Baca JugaJelang Nataru, Dirut ASDP Tinjau Kesiapan Pelabuhan Merak-Bakauheni
Acara Penganugerahan Penghargaan Keselamatan Migas 2024 berlangsung secara luring di Hotel JS Luwansa Jakarta pada Senin (7/10/24), dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Kementerian ESDM, Pertamina Group, dan perusahaan lain yang beroperasi di sektor migas. Penghargaan terdiri dari tiga kategori, yaitu Patra Nirbhaya Karya untuk perusahaan dengan jam kerja aman, Patra Karya Raksa untuk perusahaan yang optimal dalam pembinaan keselamatan kerja, dan Patra Prakarsa untuk individu atau kelompok yang berhasil meningkatkan keselamatan kerja.
“Kami bersyukur atas 18 penghargaan yang diraih berkat dedikasi dan kerja sama seluruh anggota PGN Group. Ini membuktikan komitmen kami untuk menjaga keamanan tanpa kehilangan jam kerja akibat kecelakaan, selalu memprioritaskan keselamatan, dan mengoptimalkan upaya pembinaan keselamatan kerja secara komprehensif. Penghargaan ini menjadi bukti keberhasilan mencapai lebih dari 500 juta JKA per April 2024,” ungkap Direktur Infrastruktur dan Teknologi PGN, Harry Budi Sidharta.
Beberapa penghargaan yang diraih PGN mencakup:
Dalam kategori Patra Karya Raksa, PT Perusahaan Gas Negara Tbk Sales and Operation (SOR) II meraih Patra Karya Raksa Tama, yang akan diwakili oleh Direktur Komersial, Ratih Esti Prihatini, bersamaan dengan PT Pertamina Gas Technical Management, PT Transportasi Gas Indonesia, dan PT Kalimantan Jawa Gas.
Untuk kategori Patra Nirbhaya Karya, Operation and Maintenance Management (OMM) PGN berhasil mendapatkan Patra Nirbhaya Karya Utama Adinugraha I karena telah mencapai lebih dari 21 juta Jam Kerja Aman (JKA) pada periode 1 Juni 2008 hingga 31 Agustus 2024. SOR II PGN juga mendapatkan dua penghargaan: Patra Nirbhaya Karya Utama Adinugraha III dan Patra Karya Raksa karena keberhasilannya mencapai lebih dari 48 juta JKA pada periode 8 Maret 2009 hingga 31 Agustus 2024 dan melakukan pembinaan keselamatan kerja secara optimal.
Sorotan lainnya adalah SOR III PGN yang juga mendapatkan Patra Nirbhaya Karya Utama setelah berhasil mencapai lebih dari 27 juta JKA pada periode 21 Januari 2005 hingga 31 Agustus 2024.
Tidak hanya itu, PT Pertamina Gas Technical Management, PT Kalimantan Jawa Gas, dan PT Transportasi Gas Indonesia juga meraih Patra Nirbhaya Karya Utama Adinugraha, sementara penghargaan Patra Nirbhaya Karya Utama diraih oleh Saka Indonesia Pangkah Ltd., PT Perta Arun Gas, dan PT Perta Daya Gas. Penghargaan Patra Nirbhaya Karya Pratama makbul diraih oleh PT Perta Samtan Gas dan PT LNG Indonesia, sedangkan Saka Energi Muriah Ltd. dan PT Nusantara Regas berhasil membawa pulang Penghargaan Patra Nirbhaya Karya Madya.
Direktur Komersial PGN, Ratih Esti Prihatini, menegaskan bahwa area operasi PGN turut berkontribusi dalam menerapkan jam kerja aman serta mengutamakan keselamatan kerja secara berkelanjutan hingga meraih penghargaan.
“Penghargaan ini mencerminkan peran operasional di lapangan dari SOR I, SOR II, SOR III, dan OMM yang mencapai lebih dari 101 juta JKA tanpa kecelakaan kerja. Ini menjadi motivasi untuk PGN Pusat dan area operasi PGN untuk terus berkolaborasi, meningkatkan inisiatif, dan mendorong sinergitas demi terciptanya jam kerja aman serta penerapan keselamatan kerja secara maksimal. Harapannya, setiap tahun, jumlah JKA akan terus meningkat dan jumlah kecelakaan kerja dapat diminimalisir hingga nihil,” papar Ratih.
Penghargaan Patra Karya Raksa untuk kategori Patra Karya Raksa Tama juga diraih oleh PT Pertamina Gas Technical Management dan PT Transportasi Gas Indonesia, sementara PT Kalimantan Jawa Gas berhasil meraih Patra Karya Raksa Madya. Apresiasi individu atas dedikasinya dalam peningkatan keselamatan kerja juga diberikan oleh Kementerian ESDM kepada Indra P. Sembiring, Direktur Teknik & Operasi PT Pertamina Gas, melalui penghargaan Patra Prakarsa.
Redaksi
navigasi.co.id adalah media online yang menyajikan berita sektor energi dan umum secara lengkap, akurat, dan tepercaya.
Rekomendasi
Arasoft Perkuat Digitalisasi Pendidikan di Indonesia dengan Teknologi NamoAuthor
- Selasa, 19 November 2024
Berita Lainnya
Terpopuler
1.
2.
Pilkada Situbondo 2024: Rio-Ulfi Menang! Petahana Tumbang!
- 27 November 2024
3.
4.
KPK Siap Tangkap Karna Suswandi Setelah Pilkada Situbondo
- 27 November 2024